Mungkin saat ini hanya anak yang belajar di bangku sekolah dan kuliah saja yang masih menulis tangan di buku tulis. Selain dari itu, khususnya dalam dunia kerja dan bisnis, orang-orang lebih suka menulis di perangkat yang dimilikinya. Baik menggunakan laptop, tablet, maupun smartphone.
Namun kini mulai banyak pengembang aplikasi Android yang merilis aplikasi tulisan tangan di Google Play Store. Keberadaan aplikasi tersebut memudahkan pengguna untuk membuat catatan dan menulis tangan di perangkat smartphone yang digunakannya.
Tentu keberadaan aplikasi tersebut sangat bermanfaat. Sebab, pengguna bisa menulis tangan berbagai hal yang dibutuhkannya di perangkat berbasis Android, tanpa harus membawa banyak buku ke sana ke mari.
Detail Ulasan 4 Rekomendasi Aplikasi Tulisan Tangan di Android
1. Squid (Unduh)
Aplikasi tulisan tangan pertama di Android adalah Squid. Dengan menggunakan aplikasi ini, Anda bisa menulis tangan dengan cepat, mudah, dan indah. Banyak keunggulan yang dimiliki oleh aplikasi ini, di antaranya adalah ringan dan mudah digunakan
Tampilan yang sederhana menjadikan aplikasi ini mudah digunakan oleh siapa saja. Bagi Anda yang membutuhkan tempat untuk mencatat yang lebih fleksibel, tentu saja aplikasi ini merupakan pilihan yang tepat. Nantinya hasil catatan bisa Anda tulis dalam format apapun.
Saat ini aplikasi yang bernama Squid bisa Anda unduh dari Google Play Store. Jangan khawatir, Anda tidak harus mengeluarkan sepeser pun untuk mengunduhnya. Di Google Play Store sendiri, jumlah unduhannya sudah mencapai lebih dari 5 juta kali.
2. Lecture Notes (Unduh)
Aplikasi selanjutnya yang juga memungkinkan bagi Anda untuk menulis tangan adalah Lecture Notes. Dengan menggunakan aplikasi ini, Anda bisa mengerjakan tugas daring dengan mudah. Terlebih lagi aplikasi ini memang ringan dan mudah digunakan.
Jika Anda seorang dosen, Aplikasi ini akan memudahkan untuk menulis persiapan materi kuliah yang akan disampaikan kepada para mahasiswa. Bahkan, siswa dan mahasiswa bisa memanfaatkan aplikasi ini sebagai ganti buku tulis.
Sayangnya, aplikasi yang bernama Lecture Notes tidak bisa diunduh gratis dari Google Play Store. Anda mesti membayar sekitar $5,99 untuk mengunduhnya. Di Google Play Store sendiri, jumlah unduhannya sudah mencapai lebih dari 100.000 kali.
3. Microsoft OneNote (Unduh)
Aplikasi tulis tangan selanjutnya yang juga bisa Anda gunakan adalah Microsoft Onenote. Dengan menggunakan aplikasi ini, Anda bisa membuat tulisan tangan dengan cepat dan mudah.
Keunggulan dari aplikasi ini terletak pada hasil tulisan tangan yang terlihat sangat rapi dan mirip aslinya. Anda juga bisa mengonversi tulisan tangan ke dalam font biasa. Apalagi fitur-fiturnya mudah dipahami, sehingga Anda tidak akan dibuat bingung.
Saat ini aplikasi yang bernama Microsoft Onenote bisa diunduh dari Google Play Store. Jangan khawatir, aplikasi ini tidak membutuhkan biaya sepeser pun untuk mengunduhnya alias gratis. Di Google Play Store sendiri, jumlah unduhannya sudah mencapai lebih dari 500 juta kali.
Baca Juga : Cara Mematikan Laptop Asus dengan Benar
4. INKredible (Unduh)
Aplikasi tulisan tangan Android paling terakhir yang bisa kami rekomendasikan pada postingan kali ini adalah INKredible. Tata letak desain aplikasi ini terlihat sangat menarik dengan beragam fitur yang disematkan padanya. Anda juga bisa menambahkan berbagai catatan serta gambar menarik.
Menariknya, aplikasi ini bisa mengunggah media melalui smartphone Anda. Bahkan, Anda juga bisa mengedit hasil screenshot agar terlihat sesuai dengan tujuan penulisan tugas.
Jangan berpikir kalau aplikasi ini bakal membuat Anda bingung. Sebab, layout yang dimilikinya sangat sederhana. Belum lagi hasil penulisan akan terlihat sangat dan menarik.
Saat ini aplikasi yang bernama INKredible bisa diunduh dari Google Play Store. Jangan khawatir, aplikasinya bisa Anda unduh secara gratis. Di Google Play Store sendiri, jumlah unduhannya sudah mencapai lebih dari 5 juta kali.